GOOGLE TRANSLATE

English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

ARTIKEL PILIHAN

Berita Terbaru Miss Universe 2013: Indonesia Raih Best National Costumes

Written By Situs Baginda Ery (New) on Sabtu, 09 November 2013 | 20.18


1383982301282441672


by: http://sosbud.kompasiana.com/2013/11/09/miss-universe-2013-indonesia-raih-best-national-costumes-607906.html
PRESTASI mengagumkan diraih oleh wakil Indonesia Whulandary di ajang Miss Universe 2013. National costumes-nya Reog Ponorogo, berhasil memperoleh Best National Costumes runner up 3 atau di posisi keempat. Prestasi ini mengulang prestasi yang diperoleh Maria Selena, wakil terdahulunya yang hanya mampu duduk di posisi kesepuluh.
13839822401374739529
National Costumes adalah bagian paling menarik di ajang MU. Sebab kostum-kostum daerah dari wakil seluruh dunia dipertunjukkan ke khalayak ramai. Parade MU tahun ini dilakukan di mal sehingga masyarakat Rusia bisa bebas menonton. Sementara penonton Indonesia yang datang dari KBRI Rusia dan juga mahasiswa-mahasiswa Indonesia yang berkuliah di Rusia pun  datang ke mal untuk mendukung Whulan. Mereka meneriakkan nama Whulan dan Indonesia saat Whulan tampil hanya 1 menit, seperti halnya kontestan lain.
Sebagaimana yang diketahui Reog Ponorogo adalah kostum adaptasi dari kesenian Reog. Konon biaya pembuatan kostum dari Solo Batik Carnival ini hanya berkisar 2 juta rupiah. Bandingkan dengan national costumes negara lain yang bisa dibuat sampai puluhan juta rupiah. Namun mata juri rupanya tertoleh pada national costumes yang memang membawa ciri khas kebudayaan dari negara tertentu.
Sementara yang meraih Best National Costumes ranking pertama diraih Nicaragua. Kostum ini mirip dengan desain Reog-nya Whulan. Hanya saja memang lebih terbuka, indah, dan proporsional. Juara kedua diraih Trinidad dan Tobago dengan kostum bersayap yang disertai gradasi warna yang indah. Di posisi ketiga diduduki Rusia dengan kostum yang mengingatkan kita pada pakaian muslimah. Di posisi keempat ditempati Indonesia, dan diposisi terakhir diduduki Jepang.
1383983970297657918
Salah satu kostum paling mahal datang dari China yang membawa tema Naga. Kostum ini punya ekor panjang yang dihiasi batu-batu hias yang mahal. Sayangnya saat presentasi, batu itu tidak digunakan karena barangkali berisiko copot dan mengingat parade dilakukan di mal. Sementara natcos USA sangat nyeleneh dan menuai kritik negatif.  Bagaimana tidak? Negara adidaya itu mengambil tema film Transformer, yang merupakan bentuk dari kesuksesan Amerika di film Hollywood. Kostum ini bisa menyala dan sepatu yang dikenakan Erin Brady ini ternyata sangat tinggi!
1383984116445213046
Meski mendapatkan ranking 4, namun kita patut berbangga dengan perolehan prestasi di ajang yang dikenal “unfair dan penuh kepentingan” itu. Malam finalnya sendiri diberlangsungkan malam ini 9 november 2013 di Rusia. Kita bisa menyaksikan langsung via streaming di youtube Miss Universe official channel pada pukul 1 WIB. Sementara siaran ulangnya disiarkan di Indosiar pada Minggu besok 10 November 2013 pada pukul 9 malam.  Lihat link streaming-nya di sini:
1) http://www.livenewschat.eu/miss-universe-live-stream-competition/
2) http://www.youtube.com/watch?v=y6mh6gx7oL4&app=desktop
3) http://zoomtv.indiatimes.com/livetv.cms
4) http://tivihay.net/viet-nam-vtv6-k14.html
5) http://www.bestmediainfo.com/2013/11/zoom-lines-up-miss-universe-live-telecast/
Kita lihat apakah Whulan akan melangkah masuk Top16/semifinal? Atau harus puas dengan prestasi Best Natcos juara empat? Lihat saja beberapa jam lagi.
Status facebook Whulandary:
13839824061953841367
Capture dari wikipedia:
Sementara itu media Indonesia kebanyakan rupanya lebih senang membahas perkara bikini Whulandary. Seakan-akan hal itulah yang paling penting dan urgen untuk diketahui. Sehingga seperti yang sudah-sudah, artikel tanpa pemahaman dan hanya memaparkan foto-foto dan deskripsi seadanya itu kembali membuat netizen awam kalap dan menyebelahmatakan wakil kita.
Lihat video national costumes Reog Ponorogo Whulan di sini: http://www.youtube.com/watch?v=twDasZOY96k
Dan prediksi Top 16 Miss Universe 2013 di sini: http://wanasedaju.blogspot.com/2013/11/prediksi-top-16-miss-universe-2013.html

Foto: screenshoot pribadi dan missuniverse.com

0 komentar:

Posting Komentar

1 SHARE DARI ANDA SANGAT BERHARGA BUAT BANYAK ORANG, SAMPAIKANLAH WALAU 1 AYAT, SEMOGA BERMANFAAT.

Jika anda merasa artikel diatas berguna dan bermanfaat bagi banyak orang, silahkan share / bagikan artikel diatas ke banyak orang lewat facebook / twitter anda.
Semoga anda mendapatkan pahala setelah membagikan artikel diatas, semoga setelah anda bagikan banyak bermanfaat buat semua orang, amin.

( Sampaikanlah walau satu ayat, untuk kebaikan kita semua )

Salah satu cara mencari pahala lewat internet adalah dengan menyebarluaskan artikel, situs/blog dan segala kebaikan yang diperoleh darinya kepada orang lain. Misalnya adalah kepada keluarga, sahabat, rekan kerja dan sebagainya.

Apa Pendapat Anda Tentang Artikel Diatas
Silahkan gunakan profile ( Anonymous ) jika anda tidak mempunyai Account untuk komentar

Jika anda ingin berpartisipasi ikut menulis dalam blog ini atau ingin mengirim hasil karya tulisan anda, membagikan informasi yang bermanfaat buat banyak orang lewat tulisan anda silahkan kirim tulisan anda ke email saya bagindaery@gmail.com
Tulisan anda akan dilihat dan dibaca oleh ribuan orang tiap harinya setelah anda mengirimkannya ke bagindaery@gmail.com

BACA JUGA

DAFTAR LENGKAP ARTIKEL BLOG BAGINDAERY

Ikuti situs Bagindaery

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...