GOOGLE TRANSLATE

English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

ARTIKEL PILIHAN

MUI: hindari perayaan tahun baru tak sesuai syariat

Written By Situs Baginda Ery (New) on Minggu, 24 November 2013 | 10.15


Pawai Satu Muharram Sejumlah siswa SD dengan menggunakan busana tradisional mengikuti pawai 1 Muharram di Gorongan, Condong Catur, Depok, Sleman, DI Yogyakarta. (FOTO ANTARA/Wahyu Putro A)


Jakarta (ANTARA News) - Majelis Ulama Indonesia mengimbau umat Islam untuk menghindari kegiatan-kegiatan yang tidak sesuai dengan syariat Islam saat merayakan tahun baru Islam, 1 Muharam 1435 Hijriah.

"Untuk perayaan yang sepanjang berjalan sesuai dengan ajaran islam itu boleh. Tapi kalau perayaan-perayaan itu bertentangan dengan syariat agama Islam sebaiknya dihindari, " kata Wakil Sekretaris Jenderal MUI Amirsyah Tambunan kepada ANTARA News di Jakarta, Senin.

Amirsyah mencotohkan perayaan yang bertentangan dengan syariat Islam di antaranya mengandung unsur takhayul (kepercayaan pada sesuatu yang dianggap sakti) dan magis (sesuatu yang berkaitan dengan perbuatan magis).

Menurut Amirsyah, sebetulnya tidak ada amalan-amalan secara khusus yang dilakukan dalam rangka memperingati tahun baru Islam ini."Yang ada itu amalan yang sesuai dengan tuntutan agama," ujarnya.

Pada momentum tahun baru Islam ini, Amirsyah mengajak seluruh umat Islam untuk melakukan muhasabah atau koreksi diri dalam rangka meningkatkan iman dan takwa kepada Allah.

"Perbuatan yang salah, keliru. Kita harus hijrah dari kesalahan untuk sampai pada situasi kehidupan beribadah yang sesuai dengan nilai-nilai ajaran islam," ujarnya.

0 komentar:

Posting Komentar

1 SHARE DARI ANDA SANGAT BERHARGA BUAT BANYAK ORANG, SAMPAIKANLAH WALAU 1 AYAT, SEMOGA BERMANFAAT.

Jika anda merasa artikel diatas berguna dan bermanfaat bagi banyak orang, silahkan share / bagikan artikel diatas ke banyak orang lewat facebook / twitter anda.
Semoga anda mendapatkan pahala setelah membagikan artikel diatas, semoga setelah anda bagikan banyak bermanfaat buat semua orang, amin.

( Sampaikanlah walau satu ayat, untuk kebaikan kita semua )

Salah satu cara mencari pahala lewat internet adalah dengan menyebarluaskan artikel, situs/blog dan segala kebaikan yang diperoleh darinya kepada orang lain. Misalnya adalah kepada keluarga, sahabat, rekan kerja dan sebagainya.

Apa Pendapat Anda Tentang Artikel Diatas
Silahkan gunakan profile ( Anonymous ) jika anda tidak mempunyai Account untuk komentar

Jika anda ingin berpartisipasi ikut menulis dalam blog ini atau ingin mengirim hasil karya tulisan anda, membagikan informasi yang bermanfaat buat banyak orang lewat tulisan anda silahkan kirim tulisan anda ke email saya bagindaery@gmail.com
Tulisan anda akan dilihat dan dibaca oleh ribuan orang tiap harinya setelah anda mengirimkannya ke bagindaery@gmail.com

BACA JUGA

DAFTAR LENGKAP ARTIKEL BLOG BAGINDAERY

Ikuti situs Bagindaery

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...