~
Kita atau lebih tepatnya “saya” adalah senyata-nyatanya manusia biasa yang selalu mengalami up and down dalam hidup ini. Adakalanya semua terasa mudah, indah dan menyenangkan….namun tiba-tiba berubah menjadi penuh keluh kesah..masalah yang tidak terpecahkan..semua macet cet dan buntu…benar-benar No way out !!...nah disaat saya sedang down kok ya pertolongan Allah Swt datang dengan mengirimkan seorang teman yang bersedia meminjamkan buku yang menarik …judulnya “Selalu Ada Solusi – 40 Rahasia Ketangguhan Dan Keberuntungan Orang Beriman”…dari judulnya sepertinya menarik untuk dibaca…dan ternyata begitu membaca Bagian Pertama saya langsung terpikir untuk membaginya secara ringkas buat teman-teman …tanpa bermaksud menggurui…mari kita berbagi Tulisan Syeikh ‘Ali Ahmad al-Thathawi yang memberi kita arah “jalur” yang benar. ~ Buku setebal 327 halaman ini, terbagi menjadi 4 (empat) Bagian, Bagian Pertama mengulas 10 Kunci Sukses dan Bahagia,Bagian kedua menguraikan 30 Faktor (imagine !! 30 faktor) yang memudahkan genggam Bahagia, sedangkan Bagian Ketiga berisi Nasehat yang Tak Boleh Terlewat dan Bagian Keempat adalah panduan bagaimana menyingkirkan derita sesama dan berbagi kebahagiaan.
Dalam salam pembukanya penulis menyatakan bahwa titik berat buku ini lebih kepada materi pembangkit motivasi. Di saat manusia menghadapi kesulitan, sebagai muslim kita harus mengingat bahwa “ karena bersama kesulitan itu pasti ada kemudahan. Bersama kesulitan itu pasti ada kemudahan” (QS: 94: 5-6). Sabda Rasulullah : Ingat! Pertolongan itu datang setelah bersabar, kebahagiaan akan muncul setelah kesulitan,dan kemudahan itu akan teraih setelah kesusahan”. Saat kesulitan datang berlindunglah pada Allah Swt dan doa “ La Ilaha illa anta subhanaka inni kuntu min al-zhalimin”…tidak ada Tuhan yang berhak disembah selain Engkau. Mahasuci engkau. Aku ini termasuk kaum yang zalim”..
Bagian Pertama, 10 Kunci Sukses dan Bahagia
1. Meresapi Zikir
Zikir adalah aktivitas bernilai tinggi, menyatukan kita dengan Allah Swt, senjata melawan hal-hal atau bisikan jahat, dan menjadi obat hati, menghilangkan marabahaya, membuka berbagai macam kesulitan dan meringankan beragam musibah. Zikir merupakan penerang penopang dan pengobat hati saat terinfeksi penyakit hati. Zikir merupakan adalah pintu utama menuju Allah. Pintu itu selalu terbuka lebar selama tidak terkunci oleh kelalaian kita sendiri. “Temukan manisnya iman dalam tiga hal : shalat, zikir dan Al Qur’an. Kalian akan mendapatkannya. Jika tidak, kalian harus tahu bahwa pintunya masih terkunci” (Al Hasan Al Bashri). Zikir dapat dilakukan dengan hati dan lisan, namun zikir hati lebih utama dari zikir lisan.
2. Menghayati Al Qur’an
Dekatkanlah dirimu kepada Allah semampumu. Tetapi ketahuilah,kamu tidak akan mendekatkan diri kepada-Nya dengan sesuatu yang lebih dicintai-Nya melebihi firman-Nya (Al Qur’an). Dengan membaca, mengerti mengamalkan dan mengajarkannya kita akan memiliki penerang dalam menentukan langkah dalam hidup ini.
3. Menikmati Istighfar
Istighfar berarti memohon ampunan (maghfirah) yang artinya diri kita terjaga dari efek negative dosa,yang berimbas pada tertutupinya dosa. Riwayat Anas, Nabi bersabda bahwa Allah berfirman. “Anak Adam ! Selama kamu terus berdo’a kepadaKu dan berharap ampunan-Ku, Aku akan mengampunimu, sebanyak apapun dosamu Aku tidak peduli. Jika dosa-dosamu sampai pada puncak langit, lalu kamu meminta ampun kepada Ku, niscaya Aku mengampunimu. Jika kamu mendatangi-Ku dengan membawa kesalahan sepenuh isi perut bumi, lalu kamu berjumpa dengan-Ku dalam keadaan tidak menyekutukan-Ku. Aku akan mendatangimu dengan ampunan sepenuh isi perut bumi’” Subhanallah….
Penyebab utanma terampuninya dosa adalah tauhid yang murni yang tidak mengandung syirik. Tauhid mencakup makna mencintai-Nya, mengagungkan-Nya, memuliakan-Nya serta takut dan hanya berharap kepada-Nya
4. Menengadahkan doa
Allah adalah dzat yang memliki kedermawanan yang tiada batas dan kemurahan hati yang tidak bertepi. Do’a menampakkan kefakiran,kebutuhan dan kerendahan hamba yang hina dan lemah serta tidak dapat memberikan manfaat dan mencegah bahaya terhdap dirinya sendiri, dengan memohon kepada Allah Swt agar mendatangkan semua manfaat dan menghilangkan semua bahaya. Allah sengaja menguji manusia agar mereka menampakkan kebutuhan kepada Allah. Karena itu, Allah mencintai do’a. Saat berdoa, yakinlah bahwa do’a kita akan terkabul, optimis dan mengulang-ulang doa tersebut sebanyak tiga kali (seperti yang dicontohkan Rasulullah), tidak terburu-buru dan memilih waktu yang mustajab saat memanjatkannya, misal hari Arafah, bulan Ramadhan, hari Jum’at atau saat-saat sahur dan menjaga sikap mulia saat terjadi pergolakan pertempuran di jalan Allah dan berdoa saat turun hujan. Dan jarak terdekat dengan-Nya untuk berdo’a adalah saat kita sujud. Berdo’a dengan suara lirih,mengawali do’a dengan memuji Allah, dan menjaga makanan yang masuk ke perut kita adalah makanan halal. Menghadap kiblat, mengangkat kedua tangan, tidak menyertakan perbuatan dosa dan tidak memutus silaturahim saat berdo’a dan yang terakhir mengagungkan kecintaan kepada Allah Swt.
5. Menghaturkan salawat
Makna Salawat menurut Ibn-Al-Qayyim adalah permintaan Allah sebagaimana yang dikabarkan-nya mengenai salawat-Nya dan salawat para malaikat-Nya. Salawat adalah pujian Allah kepada Nabi,penampakan terhadap keutamaan dan kemuliaan hamba-Nya, serta mengagungkan dan mendekatkannya. Keuntungan salawat antara lain bukti ketaatan kepada-Nya, factor untuk mendapat syafaat Nabi di hari akhir nanti, menjadi sebab untuk mengekalkan pujian Allah dan berkah kepada yang bersalawat serta mengekalkan kecintaan hamba sepada Rasulullah Saw.
6. Mendirikan Shalat
“shalat itu kewajiban yang ditentukan waktunya atas orang-orang yang beriman”.. (QS:4:103). Sabda Nabi …”pembeda antara golongan kami dengan golongan mereka adalah shalat. Orang yang meninggalkan shalat berarti terlah kafir”..(Riwayat Muslim). “Amal seorang hamba yang pertama kali dihisab adalah shalat”. Selain shalat wajib ada beberapa shalat sunnah, misal : shalat malam, shalat tasbih dan shalat dhuha.
7. Meresapi Asmaul Husna
“Hanya milik Allah asmaulhusna, bermohonlah kepada-Nya dengan menyebut asmaul husna itu dan tinggalkanlah orang-orang yang menyimpang dari kebenaran dalam menyebut nama-nama-Nya. Nanti mereka akan mendapat balasan terhadap apa yang mereka kerjakan”..(QS:7:180).
8. Menetapi Tawasul/berwasilah
Seorang hamba akan berupaya untuk mendekatkan diri kepada Allah /wasilah), sedangkan wasilah itu sendiri oleh para ulama dibedakan menjadi dua : (1) wasilah yang disyariatkan, (2) wasilah yang dilarang. Wasilah yang disyariatkan antara lain : semua amal saleh, bertawasul dengan perantara asmaul husna. Tawasul yang dilarang antara lain : tawasul yang dipenuhi dengan kesyirikan yang diharamkan,misal bertawasul dengan perantara orang-orang yang telah mati. Setiap muslim dilarang memohon pertolongan kepada selain Allah. Bahwa Allah dekat dan akan mengabulkan permohonan orang yang berdo’a padaNya. Yaitu orang yang takwa, beriman dan selalu berada dalam kebenaran.
9. Membiasakan Sedekah
Sedekah dapat berfungsi untuk membersihkan diri dari dosa dan maksiat, menyucikan, menumbuhkan akhlak mulia dan amal saleh, memperberat pahala di hari akhir, menumbuhkembangkan harta yang telah dimiliki dan dapat menolak bencana yang hanya Allah Yang Maha Mengetahui. Sifat bakhil menghalangi perbuatan baik dan mencegah kebajikan.
10. Memungut makna takwa
Takwa merupakan kunci utama meraih kebahagiaan. Bentuk takwa antara lain mengerjakan perbuatan sunah dan meninggalkan yang makruh. Orang bertakwa takut tertimpa siksa Allah karena meninggalkan petunjuk yang telah diketahui dan mengharapkan rahmat-Nya karena membenarkan risalah yang telah diturunkan-Nya. Buah Takwa antara lain : menambah rizki, mempermudah segala urusan, bekal terbaik, Allah akan menyelamatkan orang yang bertakwa dari siksa, dan dimasukkan ke dalam surga.
0 komentar:
Posting Komentar
1 SHARE DARI ANDA SANGAT BERHARGA BUAT BANYAK ORANG, SAMPAIKANLAH WALAU 1 AYAT, SEMOGA BERMANFAAT.
Jika anda merasa artikel diatas berguna dan bermanfaat bagi banyak orang, silahkan share / bagikan artikel diatas ke banyak orang lewat facebook / twitter anda.
Semoga anda mendapatkan pahala setelah membagikan artikel diatas, semoga setelah anda bagikan banyak bermanfaat buat semua orang, amin.
( Sampaikanlah walau satu ayat, untuk kebaikan kita semua )
Salah satu cara mencari pahala lewat internet adalah dengan menyebarluaskan artikel, situs/blog dan segala kebaikan yang diperoleh darinya kepada orang lain. Misalnya adalah kepada keluarga, sahabat, rekan kerja dan sebagainya.
Apa Pendapat Anda Tentang Artikel Diatas
Silahkan gunakan profile ( Anonymous ) jika anda tidak mempunyai Account untuk komentar
Jika anda ingin berpartisipasi ikut menulis dalam blog ini atau ingin mengirim hasil karya tulisan anda, membagikan informasi yang bermanfaat buat banyak orang lewat tulisan anda silahkan kirim tulisan anda ke email saya bagindaery@gmail.com
Tulisan anda akan dilihat dan dibaca oleh ribuan orang tiap harinya setelah anda mengirimkannya ke bagindaery@gmail.com