GOOGLE TRANSLATE

English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

ARTIKEL PILIHAN

Misteri Kematian Kelly: Bukti-Bukti Disembunyikan Selama 70 Tahun

Written By Situs Baginda Ery (New) on Selasa, 26 April 2011 | 13.45


Misteri kematian Doktor David Kelly, seorang pengawas persenjataan asal Inggris sedikit demi sedikit terkuak. Ketua tim penyelidikan Kelly ternyata diam-diam memerintahkan agar bukti-bukti yang bisa mengungkap penyebab kematian Kelly, termasuk catatan medis tentang kematian Kelly dirahasiakan selama 70 tahun.

Perintah untuk menyembunyikan bukti-bukti dan catatan medis itu dikeluarkan oleh Lord Hutton yang memimpin tim investigasi kematian Kelly pada tahun 2003. Informasi baru ini makin menguatkan kecurigaan bahwa pemerintah Inggris sengaja menutup-tutupi penyebab kematian Kelly yang sebenarnya. Selama ini, publik Inggris hanya tahu bahwa Kelly tewas akibat bunuh diri berdasarkan laporan tim investigas yang dipimpin Hutton.

Kelly ditemukan tewas di hutan dekat rumahnya di kawasan Oxfordshire pada bulan Juli 2003. Kematiannya mengejutkan publik Inggris dan memicu tanda tanya besar karena ia tewas beberapa hari setelah seseorang membocorkan namanya sebagai sumber dari program dokumenter BBC sebelum invasi AS ke Irak tahun 2003. Seperti diketahui, Inggris termasuk negara yang ikut dalam pasukan koalisi AS dalam invasi tersebut dan Kelly adalah salah satu tokoh yang meragukan bahwa Irak memiliki senjata pemusnah massa yang menjadi alasan AS dan sekutunya menginvasi Negeri 1001 Malam itu.

Pemerintah Inggris lalu membentuk tim untuk menyelidiki kematian Kelly dan tim yang dipimpin Lord Hutton menyimpulkan bahwa Kelly tewas akibat bunuh diri. Kesimpulan itu memicu kontroversi karenabanyak orang yang tidak percaya bahwa Kelly bunuh diri.

Kasus kematian Kelly kembali mencuat tahun 2009, ketika sekelompok dokter di Inggris yang terdiri dari 13 dokter mengungkapkan kecurigaannya atas kematian Kelly. Para dokter ini meminta agar berkas laporan pemeriksaan jeanzah Kelly diteliti lagi dan permintaan itu dikabulkan Dewan Kota Oxfordshire.


Informasi baru bahwa Hutton memerintahkan agar bukti-bukti dan catatan medis kasus tewasnya Kelly dirahasiakan sampai 70 tahun, membuat kelompok dokter itu makin yakin bahwa Kelly tewas bukan karena bunuh diri. "Informasi itu sesuai dengan proses yang sudah kita amati selama enam tahun belakangan ini. Ini sangat luar biasa ... saya kaget meski tidak terlalu terkejut dengan informasi baru ini," kata Dr. David Halpin, satu dari 13 dokter yang mencurigai kematian Kelly.

Terkuaknya perintah Hutton di tengah proses penyelidikan tentang keterlibatan Inggris dalam invasi ke Irak, makin menguatkan dugaan bahwa keterlibatan Inggris dalam invasi ke Irak atas tudingan bahwa Irak memiliki senjata pemusnah massal adalah ilegal. Perdana Menteri Inggris ketika itu, Tony Blair menjadi orang yang bertanggungjawab atas persoalan tersebut dan bakal dimintai keterangannya dalam penyelidikan publik soal keterlibatan Inggris dalam perang Irak, pada pekan ini. (ln/prtv)

0 komentar:

Posting Komentar

1 SHARE DARI ANDA SANGAT BERHARGA BUAT BANYAK ORANG, SAMPAIKANLAH WALAU 1 AYAT, SEMOGA BERMANFAAT.

Jika anda merasa artikel diatas berguna dan bermanfaat bagi banyak orang, silahkan share / bagikan artikel diatas ke banyak orang lewat facebook / twitter anda.
Semoga anda mendapatkan pahala setelah membagikan artikel diatas, semoga setelah anda bagikan banyak bermanfaat buat semua orang, amin.

( Sampaikanlah walau satu ayat, untuk kebaikan kita semua )

Salah satu cara mencari pahala lewat internet adalah dengan menyebarluaskan artikel, situs/blog dan segala kebaikan yang diperoleh darinya kepada orang lain. Misalnya adalah kepada keluarga, sahabat, rekan kerja dan sebagainya.

Apa Pendapat Anda Tentang Artikel Diatas
Silahkan gunakan profile ( Anonymous ) jika anda tidak mempunyai Account untuk komentar

Jika anda ingin berpartisipasi ikut menulis dalam blog ini atau ingin mengirim hasil karya tulisan anda, membagikan informasi yang bermanfaat buat banyak orang lewat tulisan anda silahkan kirim tulisan anda ke email saya bagindaery@gmail.com
Tulisan anda akan dilihat dan dibaca oleh ribuan orang tiap harinya setelah anda mengirimkannya ke bagindaery@gmail.com

BACA JUGA

DAFTAR LENGKAP ARTIKEL BLOG BAGINDAERY

Ikuti situs Bagindaery

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...