GOOGLE TRANSLATE

English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

ARTIKEL PILIHAN

ARTIKEL INSPIRASI ISLAMI: Obat Kekosongan, Kehampaan, dan Keraguan Hati (Petunjuk Hidup

Written By Situs Baginda Ery (New) on Rabu, 05 April 2017 | 14.52

Seringkali manusia merenung sembari bertanya pada dirinya sendiri, “untuk apa aku melakukan ini, untuk apa aku melakukan itu?”. Hatinya hampa dan sering timbul rasa cemas pada diri. Keraguan menyelimuti setiap sudut relung jiwanya. “Sia-siakah yang kuperbuat selama ini?” dan masih banyak lagi pertanyaan terbersit dalam benaknya.
Mengapa hal ini bisa terjadi? Mengapa muncul kekosongan dan kehampaan dalam hati? Mengapa keraguan bisa muncul?

Tentu kekosongan, kehampaan, dan keraguan akan muncul ketika seseorang tidak memiliki pegangan, pedoman, serta petunjuk dalam menjalani kehidupannya. Mereka terombang-ambing dalam arus kehidupan karena ketidaktahuannya akan arah akhir yang ingin dituju.
Ada pula manusia yang tetap merasa kosong, hampa, dan ragu meskipun telah memiliki pegangan dan pedoman. Mengapa hal ini terjadi? Ternyata memiliki pegangan dan pedoman saja tidak cukup ketika pedoman tersebut bukanlah petunjuk yang Haq (Benar).
Pedoman yang Haq
Telah kita yakini bersama bahwa manusia diciptakan oleh Allah. Selain menciptakan manusia, Allah juga menciptakan alam sebagai tempat manusia tinggal. Lalu untuk apa manusia tinggal di alam ini? Apakah Allah membiarkan begitu saja tanpa ada tujuan yang jelas?
Selain manusia dan alam, Allah juga menciptakan petunjuk untuk dijadikan pedoman dalam kehidupan manusia, apakah itu? Tentunya petunjuk itu adalah Al-Quran yang setiap konsepnya telah termaktubkan dalam lembaran-lembaran (mushaf) Usmani. Dengan demikian, sudah menjadi fitrah manusia untuk menjalankan Al-Quran (sebagai petunjuk) di Alam ini.
Ada dua penyebab kekosongan dan keraguan hati terjadi, pertama karena tidak memiliki pedoman, atau yang kedua pedoman yang ia yakini selama ini bukanlah pedoman yang haq.
Ibarat sekolah, manusia penghuninya adalah kepala sekolah, guru, murid, satpam, dan sebagainya. Tentunya tempat mereka tinggal adalah di sekolah tersebut. Lalu peraturan apa yang dijadikan petunjuk serta pedoman dalam menjalankan kehidupan di sekolah? Tentunya yang digunakan adalah peraturan sekolah.
Begitu pula di Rumah Sakit, manusia penghuninya adalah dokter, pasien, satpam, dan sebagainya. Tempat mereka tinggal adalah di Rumah Sakit tersebut. Peraturan yang digunakanpun adalah peraturan rumah sakit tersebut.
Dengan demikian, dalam kehidupan ini (yang berasal dari Allah), manusia sebagai ciptaan-Nya, yang tinggal di bumi Allah, seharusnya menggunakan petunjuk serta pedoman yang juga berasal dari Allah. Itulah pedoman dan petunjuk yang Haq, yang tidak lain dan tidak bukan adalah Al-Quran.
Al-Quran sebagai petunjuk (Hudan), termaktub dalam banyak ayat di Al-Quran, beberapa diantaranya:
“Kitab ini tidak ada keraguan padanya; petunjuk (Hudan) bagi mereka yang bertaqwa” (Q.S. Al-baqarah (2): 2)
“Al Quran ini adalah pedoman bagi manusia, petunjuk (hudan) dan rahmat bagi kaum yang meyakini.” (Q.S. Al-Jatsiyah (45) : 20)
Dari kedua ayat tesebut, maka dengan tegas telah dijelaskan bahwa kitab Al-Quran adalah petunjuk. Petunjuk haruslah diikuti dan dijadikan tuntunan. Bukan hanya sekedar dibaca! Namun harus dimaknai untuk kemudian diterapkan dalam kehidupan.
Pesan terakhir Rasulullah
Selain termaktub dalam Al-Quran, Rasulullah juga berpesan ketika haji wada’. Pesan ini pulalah pesan terakhir Rasulullah semasa hidup di dunia.
تركت فيكم امرين ما ا ن تمسّكتم بهما لن تضلّو ا ا بدا, كتاب الله و سنّت رسوله
Artinya:
“Telah aku tinggalkan dua perkara untuk kalian, jika kalian berpegang teguh kepada keduanya, niscaya kalian tidak akan tersesat selamanya, yaitu Kitabullah dan Sunnah Rasul”
Rasulullah Muhammad yang merupakan manusia paling terpercaya, yang setiap kata dan perbuatannya adalah wahyu, hanya menjamin 2 perkara di dunia ini, yaitu kitabullah dan sunnah rasul. Selain kedua itu, tidak ada jaminan akan kebenarannya yang tentu pula tidak ada jaminan bahwa kita akan dibawa pada jalan yang benar.
Jika memang kita mengaku beriman kepada Allah dan Rasul-Nya, maka sudah seharusnya kita percaya sepenuhnya, tanpa keraguan sedikitpun, kepada semua yang bersumber dari Allah dan Rasul-Nya.
Paham dan Ikuti Petunjuk yang Haq
Selama mengikuti petunjuk yang Haq, maka tidak akan ada lagi kekosongan, kehampaan, dan keraguan dalam hati. Sudah seharusnyalah manusia sebagai ciptaan-Nya, yang tinggal di bumi Allah, menggunakan petunjuk serta pedoman yang juga berasal dari Allah, yang tidak lain dan tidak bukan adalah Al-Quran.
Al-Quran diciptakan salah satunya untuk menjadi petunjuk. Dengan demikian, Al-Quran diciptakan untuk difahami dan kemudian dilaksanakan dalam kehidupan. Bukan sekedar di baca!
Ibarat sebuah perjalanan, ketika kita ingin pergi ke suatu kota, maka kita akan mengikuti petunjuk yang tertera di papan penunjuk jalan. Ketika kita hanya membaca tanpa menjalankan instruksinya, maka sudah dipastikan kita akan tersesat. Ketika ingin ke Bogor, maka kita akan mengikuti petunjuk jalan yang mengarahkan ke Bogor, sedangkan ketika ingin ke kota lain, maka kita akan mengikuti arahan sesuai dengan tulisan yang tertera pada papan penunjuk.
Kita yang diciptakan oleh Allah dan akan kembali pada Allah (inna lillaahi wa inna ilaihi raaji’un), maka tujuan akhir kita, termasuk dalam kehidupan di dunia ini, adalah Allah. Dengan demikian, kita harus mengikuti petunjuk yang berasal dari Allah, yaitu Al-Quran. Untuk dapat mengikuti petunjuk tersebut, kita harus memahami Al-Quran.
Oleh karena itu, mari tanyakan pada diri sendiri, sudah seberapa banyak waktu yang kita luangkan untuk memahami Al-Quran, bukan sekedar membacanya? Dan sudahkan kita melaksanakan apa yang termaktub dalam kitab Al-Quran?

https://mahdikarim.wordpress.com

0 komentar:

Posting Komentar

1 SHARE DARI ANDA SANGAT BERHARGA BUAT BANYAK ORANG, SAMPAIKANLAH WALAU 1 AYAT, SEMOGA BERMANFAAT.

Jika anda merasa artikel diatas berguna dan bermanfaat bagi banyak orang, silahkan share / bagikan artikel diatas ke banyak orang lewat facebook / twitter anda.
Semoga anda mendapatkan pahala setelah membagikan artikel diatas, semoga setelah anda bagikan banyak bermanfaat buat semua orang, amin.

( Sampaikanlah walau satu ayat, untuk kebaikan kita semua )

Salah satu cara mencari pahala lewat internet adalah dengan menyebarluaskan artikel, situs/blog dan segala kebaikan yang diperoleh darinya kepada orang lain. Misalnya adalah kepada keluarga, sahabat, rekan kerja dan sebagainya.

Apa Pendapat Anda Tentang Artikel Diatas
Silahkan gunakan profile ( Anonymous ) jika anda tidak mempunyai Account untuk komentar

Jika anda ingin berpartisipasi ikut menulis dalam blog ini atau ingin mengirim hasil karya tulisan anda, membagikan informasi yang bermanfaat buat banyak orang lewat tulisan anda silahkan kirim tulisan anda ke email saya bagindaery@gmail.com
Tulisan anda akan dilihat dan dibaca oleh ribuan orang tiap harinya setelah anda mengirimkannya ke bagindaery@gmail.com

BACA JUGA

DAFTAR LENGKAP ARTIKEL BLOG BAGINDAERY

Ikuti situs Bagindaery

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...