Mungkin di antara kita sering punya rencana namun akhirnya rencana tersebut gatot alias gagal total. Benar kata pepatah Man proposes God disposes. Manusia
hanya berencana, Tuhan yang menentukan. Atau mungkin juga ada di antara
kita yang sudah mencapai kata menyerah dalam usaha merealisasikan
rencana tersebut, namun tanpa disangka-sangka akhirnya rencana tersebut
menjadi kenyataan. Itu juga yang saya alami beberapa hari yang lalu.
Dalam waktu sebulan ini, pada saat ke Bandung, saya sudah dua kali berencana bertemu dengan seorang teman yang
ada di Bandung. Teman dapat nemu di Kompasiana ini adalah pembaca setia
tulisan saya (walaupun tulisan saya ga banyak hahhahha). Sebut saja
namanya Mita Kusumayani. Ia adalah mahasiswa
S3 ITB. Saya membayangkan orangnya ramah, selalu ceria, pintar dan awet
muda. Ya, karena hobinya suka tertawa dan ceria pastilah wajahnya akan
awet jauh dari kerutan di sana sini walaupun usianya sudah tidak muda
lagi. Karena kesibukannya menjadi asdos sekaligus mahasiswa juga
konsultan, maka tidak ada waktu baginya untuk melancong ke mana-mana .
Maka sudah menjadi tanggung jawab saya setiap kali akan ke kotanya, saya
pasti akan meneleponnya untuk kopi darat alias kopdar.
Pertengahan bulan kemarin kami tidak bisa bertemu karena teman saya yang sedang mempersiapkan pernikahannya ini sedang
sibuk silaturahim ke keluarga calon suaminya di luar kota. Walaupun ia
sudah berusaha untuk bisa bertemu saya dengan mempercepat jadwal
kunjungan kenegaraannya, namun memang waktu bukan milik kami saat itu.
Nah, pada hari Minggu kemarin, kembali kami janjian kopdar, namun pada sore hari saya mendapat kabar bahwa acara
yang saya ikuti akan berakhir agak malam, sedangkan tidak ada satupun
teman saya dari Jakarta yang tahu jalan-jalan di Bandung. Bisa saja saya
diantar teman-teman saya, namun saya pikir apa mereka bisa kembali
menemukan jalan tol sedangkan hari sudah gelap gulita? Karena tidak tega
membuat teman-teman saya dari Jakarta menyisir jalan yang sesat alias
kesasar, maka dengan sedih hati saya sms Mbak Mita, bahwa saya tidak
bisa ke tempat kosnya, bahwa kami tidak bisa bertemu lagi, bahwa lain
kali kalo ada jodoh pasti kami bertemu. Di saat acara
mellow-mellow-an disms itu ternyata saya dan rombongan sudah sampai di
TKP. Pada saat yang sama tiba juga mobil teman saya yang lain yang tidak
disangka-sangka kedatangannya. Namun teman saya ini sudah tiga hari
menginap di Bandung.
Acara
dimulai pada sore hari, maka tentu saja akan berakhir pada sekitar
pukul setengah sembilan pe em. Sangat riskan bila saya berangkat sendiri
dengan menggunakan angkot atau taksi di kota yang bukan wilayah jajahan
saya untuk kopdar dengan Mbak Mita. Namun saat acara tengah
berlangsung, saya tanya teman saya yang datang dengan mobil yang lain
yang datangnya berbarengan dengan rombongan saya. “Mbak, tinggal di
Bandungnya di mana?” tanya saya setelah memutarkan badan searah jarum
jam 180 derajat karena ia duduk tepat di belakang saya. “Di Dago.” “Ha??
Dago??? Ikuuuut.” Lalu saya sms Mbak Mita. Mbak Mita yang malam itu
sengaja telat mandi sore karena ia kira saya ga bakal datang, sepertinya
tergopoh-gopoh menerima berita dadakan dari saya hahhaha. Dan akhirnya
kami bertemu. Saat saya sedang berusaha menghatamkan novelnya Clara Ng
sambil mencicipi es krim di sebuah kedai Mc D, tiba-tiba dari belakang
seorang wanita berjilbab biru menyodorkan kepalanya sambil berkata, “Ini
pasti Mbak 1T ya?” Hahahha akhirnya! Mbak Mita yang saat itu belum
mandi ternyata memang asli ceria dan ramahnya. Lalu kami mengobrol
ngalur ngidul di kedai Mc D, disambung ngerumpi di kosnya hingga hamppir pukul 2 AM!
Ternyata
kalau sudah waktunya bertemu walaupun sudah divonis bakal ga bsia
bertemu malam itu akhirnya kami bisa juga bertemu in person. Ya jadi
kalo udah jodoh pasti ga bakal ke mana, kan? (judulnya nyambung ga sih??
xixixi)
by: http://lifestyle.kompasiana.com/catatan/2011/08/09/kalau-jodoh-ga-bakal-ke-mana-387513.html
0 komentar:
Posting Komentar
1 SHARE DARI ANDA SANGAT BERHARGA BUAT BANYAK ORANG, SAMPAIKANLAH WALAU 1 AYAT, SEMOGA BERMANFAAT.
Jika anda merasa artikel diatas berguna dan bermanfaat bagi banyak orang, silahkan share / bagikan artikel diatas ke banyak orang lewat facebook / twitter anda.
Semoga anda mendapatkan pahala setelah membagikan artikel diatas, semoga setelah anda bagikan banyak bermanfaat buat semua orang, amin.
( Sampaikanlah walau satu ayat, untuk kebaikan kita semua )
Salah satu cara mencari pahala lewat internet adalah dengan menyebarluaskan artikel, situs/blog dan segala kebaikan yang diperoleh darinya kepada orang lain. Misalnya adalah kepada keluarga, sahabat, rekan kerja dan sebagainya.
Apa Pendapat Anda Tentang Artikel Diatas
Silahkan gunakan profile ( Anonymous ) jika anda tidak mempunyai Account untuk komentar
Jika anda ingin berpartisipasi ikut menulis dalam blog ini atau ingin mengirim hasil karya tulisan anda, membagikan informasi yang bermanfaat buat banyak orang lewat tulisan anda silahkan kirim tulisan anda ke email saya bagindaery@gmail.com
Tulisan anda akan dilihat dan dibaca oleh ribuan orang tiap harinya setelah anda mengirimkannya ke bagindaery@gmail.com