INILAH.COM, Bandung—Harga mobil berbagai merek kemungkinan besar
akan naik tahun 2014. Itu terjadi karena pelemahan rupiah dan naiknya
suku bunga acuan, BI rate.
Sinyal kenaikan disampaikan
Direktur PT Astra International Tbk, Sudirman M.R. “Pelemahan rupiah
bisa mendorong kami menaikkan harga kendaraan,” kata Ketua Umum Gabungan
Industri Kendaraan Bermotor (Gaikindo) ini.
Asal tahu saja, saat
ini rupiah terus tertekan terhadap dolar AS dan akan berlangsung hingga
tahun depan. Di sisi lain, BI rate sudah naik menjadi 7,5%. Kenaikan BI
rate ini telah mendorong suku bunga kredit atau pinjaman ikut-ikutan
naik.
Itulah sebabnya, penjualan mobil tahun depan diperkirakan
statis. Gaikindo memperkirakan, penjualan mobil sampai akhir tahun 2013
mencapai 1,2 juta unit. Tahun 2012, penjualan mobil sebanyak 1.116.230
unit.
Sekadar informasi, hingga Oktober 2013 penjualan mobil sudah
mencapai 1.020.389 unit. Penjualan pada Oktober mencapai 112.038 unit.
Angka itu naik dari penjualan periode sama tahun lalu sebanyak 106.754
unit.
PT Toyota Astra Motor memberikan sumbangan terbesar dalam
penjualan Oktober. Merek Jepang tersebut menjual 39.246 unit dan
menduduki peringkat pertama dalam penjualan.
PT Astra Daihatsu
Motor menduduki peringkat kedua dengan penjualan sebanyak 20.445 unit.
Sedangkan Mitsubishi Motor Company menjual sebanyak 15.216 unit.
Namun,
tahun 2015 pasar mobil diperkirakan kembali bergairah. Menurut
Sekretaris Umum Gaikindo, Nurdjianto, permintaan mobil di Indonesia,
termasuk mobil murah, bakal mencapai 1,7 juta unit.
Nurdjianto
menunjuk lima agen tunggal pemegang merek (ATPM) yang sudah
merealisasikan investasinya sejak dua tahun lalu. Salah satunya PT Astra
Daihatsu Motor (ADM) yang sudah mengoperasikan pabrik barunya pada
April 2013. Selain ADM, empat ATPM sudah merealisasikan investasi, yaitu
PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia, PT Honda Prospect Motor, PT
Suzuki Indomobil, dan PT Nissan Motor Indonesia.
Total investasi
tambahan dari lima ATPM ini mencapai US$ 2,3 miliar. Dengan investasi
ini, akan ada tambahan volume produksi 630.000 unit. Sehingga, pada
2015, total kapasitas produksi mobil di Indonesia 1,86 juta unit.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
1 SHARE DARI ANDA SANGAT BERHARGA BUAT BANYAK ORANG, SAMPAIKANLAH WALAU 1 AYAT, SEMOGA BERMANFAAT.
Jika anda merasa artikel diatas berguna dan bermanfaat bagi banyak orang, silahkan share / bagikan artikel diatas ke banyak orang lewat facebook / twitter anda.
Semoga anda mendapatkan pahala setelah membagikan artikel diatas, semoga setelah anda bagikan banyak bermanfaat buat semua orang, amin.
( Sampaikanlah walau satu ayat, untuk kebaikan kita semua )
Salah satu cara mencari pahala lewat internet adalah dengan menyebarluaskan artikel, situs/blog dan segala kebaikan yang diperoleh darinya kepada orang lain. Misalnya adalah kepada keluarga, sahabat, rekan kerja dan sebagainya.
Apa Pendapat Anda Tentang Artikel Diatas
Silahkan gunakan profile ( Anonymous ) jika anda tidak mempunyai Account untuk komentar
Jika anda ingin berpartisipasi ikut menulis dalam blog ini atau ingin mengirim hasil karya tulisan anda, membagikan informasi yang bermanfaat buat banyak orang lewat tulisan anda silahkan kirim tulisan anda ke email saya bagindaery@gmail.com
Tulisan anda akan dilihat dan dibaca oleh ribuan orang tiap harinya setelah anda mengirimkannya ke bagindaery@gmail.com