Itulah yang akan kita bahas di artikel
ini. Masalah memang akan selalu senantiasa hadir dalam hari-hari
kehidupan kita. Sebab masalah dan kehidupan adalah dua hal yang tak bisa
terpisahkan.
Mario Teguh pernah berujar, “bukan beban
yang membuat hidup kita sulit, tetapi cara memikul beban yang salah
yang membuat hidup jadi sulit.”
Bagi Anda yang sering menonton Golden Ways pasti sudah sering mendengar kalimat bernada seperti yang tadi saya tuliskan.
Lantas, bagaimanakah cara mengatasi
suatu masalah? Benarkah masalah itu begitu pelik? Atau justru solusinya
bisa kita temukan dalam 5 menit kedepan?
Kenapa Masalah Tersebut Datang Pada Anda?
Kenapa
harus Anda yang tertimpa masalah itu? Kenapa bukan orang lain saja?
Untuk menyelesaikan suatu masalah, kita harus tahu dulu kenapa sih kita yang harus kena masalah ini?
Pahamilah bahwa sebagian besar masalah itu awalnya datang dalam bentuk yang kecil.
Namun sampai kita membiarkannya, masalah tersebut telah tumbuh menjadi
masalah besar. Ibarat semua penyakit kanker, masalah yang kecil bisa
merambat dan membesar menjadi stadium akhir.
Apakah kita pantas menerima masalah
tersebut? Ambil contoh sederhana, si-A mengalami kecelakaan. Jelas
kecelakaan adalah sebuah masalah. Tetapi apakah si-A pantas mendapatkan
masalah tersebut? Barangkali si-A ngebut di jalan, nyetir-nya ragu-ragu,
tidak mematuhi peraturan lalu lintas, jika itu benar terjadi maka jelas si-A pantas mendapatkan kecelakaan.
Singkat kata, masalah itu bisa dicegah. Tidak peduli bagaimana caranya, tetapi kita bisa mencegah suatu masalah membesar.
Malu Bertanya Sesat di Jalan
Jika tidak tahu bertanyalah. Sebuah pepatah lama mengatakan, malu bertanya sesat di jalan. Maka dari itu jika Anda sudah tidak tahu, bertanyalah. Tanyakan solusi dari masalah Anda, tanyakan pada orang yang tepat.
Kita akan ambil contoh sederhana lagi. Si-A (lho koq si-A lagi? Tenang si-A sudah sembuh dari kecelakaannya
), si-A bingung bagaimana cara membuat sebuah lagu, tugas kesenian-nya
harus dikumpulkan 2 hari lagi, sementara dia betul-betul buta bagaimana
membuat sebuah lagu.
Akhirnya mau tidak mau si-A dengan berat
hati terpaksa mengakses Google.com, lalu ia mencari jawaban atas
masalahnya. Si-A mengetik “bagaimana cara membuat lagu” di Google, and then beberapa detik berselang belasan bahkan puluhan solusi bermunculan di depan mata dia.
Ia tinggal pilih, lalu mempelajari dan terakhir mem-praktikkan solusi yang telah ditawarkan.
Sadarilah bahwa Tuhan itu Maha Baik,
sangking baiknya terkadang jawaban atau solusi atas masalah kita hanya
berjarak beberapa jengkal dari tempat kita saat ini.
Tak peduli seberapa pelik masalah Anda, Tuhan tidak pernah ingkar janji. Ingatlah selalu bahwa, Tuhan tidak memberi masalah di luar batas kemampuan hamba-Nya. Titik.
Semoga Anda bisa segera mengatasi masalah Anda.
Marilah berharapan baik. Setuju?
http://blogmotivasi.com/bagaimana-cara-mengatasi-masalah/
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
1 SHARE DARI ANDA SANGAT BERHARGA BUAT BANYAK ORANG, SAMPAIKANLAH WALAU 1 AYAT, SEMOGA BERMANFAAT.
Jika anda merasa artikel diatas berguna dan bermanfaat bagi banyak orang, silahkan share / bagikan artikel diatas ke banyak orang lewat facebook / twitter anda.
Semoga anda mendapatkan pahala setelah membagikan artikel diatas, semoga setelah anda bagikan banyak bermanfaat buat semua orang, amin.
( Sampaikanlah walau satu ayat, untuk kebaikan kita semua )
Salah satu cara mencari pahala lewat internet adalah dengan menyebarluaskan artikel, situs/blog dan segala kebaikan yang diperoleh darinya kepada orang lain. Misalnya adalah kepada keluarga, sahabat, rekan kerja dan sebagainya.
Apa Pendapat Anda Tentang Artikel Diatas
Silahkan gunakan profile ( Anonymous ) jika anda tidak mempunyai Account untuk komentar
Jika anda ingin berpartisipasi ikut menulis dalam blog ini atau ingin mengirim hasil karya tulisan anda, membagikan informasi yang bermanfaat buat banyak orang lewat tulisan anda silahkan kirim tulisan anda ke email saya bagindaery@gmail.com
Tulisan anda akan dilihat dan dibaca oleh ribuan orang tiap harinya setelah anda mengirimkannya ke bagindaery@gmail.com