POS Indonesia merupakan instansi yang menyediakan pelayanan jasa pengiriman barang , surat atau uang. Selain ketiga hal tadi , di POS kita juga bisa membayar tagihan listrik dan keperluan rumah tangga lainnya. Tak heran, bila POS Indonesia tetap eksis sampai sekarang. Nah kali ini saya akan membahas tentang bagaimana Cara Kirim Barang Lewat POS Indonesia.
Sebelum mengirim barang , anda harus menyiapkan barangnya yang telah
dimasukkan amplop dengan keterangan pengirim dan penerimanya. Apabila
anda masih bingung dengan format penulisannya , jangan kawatir !. Saya
akan bagikan sedikit pengalaman sebelumnya mengenai format penulisan
amplop tersebut.
Untuk bagian belakang amplop kita isi dengan keterangan pengirim.
Bagaimana cara menentukan bagian belakang ? Nah, menurut pengalaman
saya, yang dimaksud belakang adalah disaat tutup amplop berada di bagian
kanan. Berikut ilustrasinya :
Pada bagian depan kita isi keterangan identitas pengirim, yakni kita.
Nama Pengirim : Diisi dengan nama pengirim yakni nama anda.
Alamat : Diisi dengan alamat tempat tinggal anda. Jangan lupa
bagian belakang alamat diisi kode posnya. Contohnya , Jalan Pulau Madura
No. 1 , Blahbatuh , Gianyar , Bali 80581. Namun bila anda tidak tahu, tidak masalah. Nanti petugas POSnya yang akan mengisi.
No. Telp/HP : Lengkapi dengan nomor telepon/HP yang bisa dihubungi.
Selanjutnya kita lengkapi bagian depan. Bagaimana cara menentukan bagian
depan ? Gampang ? Tinggal balik bagian depannya. Atau di saat tutup
amplop berada dikiri.
Pada bagian ini , kita isi dengan identitas yang akan menerima. Jangan
sampai salah mengisi identitas ini. Format isiannya hampir sama dengan
format isian pengirim. Isi nama penerima dengan nama jelas penerima.
Dibawahnya isi identitas alamat. Terakhir lengkapi nomor telepon/HP. Ini
berguna disaat kurir belum menemukan alamat penerima. Maka kurir akan
menghubungi penerima lewat nomor telepon.
Bagaimana ? Barang sudah siap? Langsung ke POS! Ingat Kantor POS hanya
buka Senin - Sabtu sampai jam 12.30 (khusus untuk hari Jumat, sampai jam
11.30). Mungkin di beberapa kantor POS jam pelayanannya beda.
Untuk tata cara pengirimannya sebagai berikut :
- Datang ke kantor POS terdekat.
- Sampai disana bila loket pengiriman barang masih ada proses silahkan tunggu dulu dengan duduk-duduk sebentar sampai selesai. Bila tidak ada , langsung saja ke loket.
- Serahkan kiriman anda pada petugas disana. Kiriman akan diproses. Kadang-kadang bila diperlukan , anda akan ditanyakan nilai barang. Jawab saja kira-kira berapa.
- Kemudian tunggu beberapa menit.
- Setelah selesai anda akan diminta membayar ongkos kirim.
- Setelah itu anda akan diberikan Resi yang berwarna kuning.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
1 SHARE DARI ANDA SANGAT BERHARGA BUAT BANYAK ORANG, SAMPAIKANLAH WALAU 1 AYAT, SEMOGA BERMANFAAT.
Jika anda merasa artikel diatas berguna dan bermanfaat bagi banyak orang, silahkan share / bagikan artikel diatas ke banyak orang lewat facebook / twitter anda.
Semoga anda mendapatkan pahala setelah membagikan artikel diatas, semoga setelah anda bagikan banyak bermanfaat buat semua orang, amin.
( Sampaikanlah walau satu ayat, untuk kebaikan kita semua )
Salah satu cara mencari pahala lewat internet adalah dengan menyebarluaskan artikel, situs/blog dan segala kebaikan yang diperoleh darinya kepada orang lain. Misalnya adalah kepada keluarga, sahabat, rekan kerja dan sebagainya.
Apa Pendapat Anda Tentang Artikel Diatas
Silahkan gunakan profile ( Anonymous ) jika anda tidak mempunyai Account untuk komentar
Jika anda ingin berpartisipasi ikut menulis dalam blog ini atau ingin mengirim hasil karya tulisan anda, membagikan informasi yang bermanfaat buat banyak orang lewat tulisan anda silahkan kirim tulisan anda ke email saya bagindaery@gmail.com
Tulisan anda akan dilihat dan dibaca oleh ribuan orang tiap harinya setelah anda mengirimkannya ke bagindaery@gmail.com